terkini















Puluhan Caleg PKB Purwakarta Dibekali Wawasan

10/06/18, 17:43 WIB Last Updated 2018-10-06T10:44:06Z
Ketua DPW PKB Jabar H. Saeful Huda, saat memaparkan kiat sukses meraih sukses kepada caleg DPRD Kabupaten Purwakarta, Sabtu (6/10/2108) di Harper Hotel Bungursari Kabupaten Purwakarta Provinsi Jabar
Purwakarta, Media Advokasi - Pembekalan bagi Caleg DPRD Partai Kebangkitan Bangsa kabupaten Purwakarta Provinsi Jawa Barat, Sabtu (6/10/2018) di Harper Hotel Bungursari, di hadiri oleh Hj. Evi Fatimah, S. Ag. M. Ap anggota DPR RI F-PKB,  H. Saepudin Zuhri, SH anggota DPRD Provinsi Jabar Dapil Jabar IIV, Hj. Neng Supartini P, S. Ag DPC PKB Purwakarta, KH. Duddy Badruzaman dewan syuro DPC PKB Kabupaten Purwakarta dan beberapa pengurus fungsionaris partai.

"Ini keberkahan untuk PKB dan harus di syukuri, pada pesta demokrasi nanti diharapkan para caleg berlomba-lomba untuk bekerja keras dalam meraih suara.  Dan ini adalah salah satu cara terbaik untuk perolehan suara PKB," tutur H. Saepul Huda selaku ketua DPW PKB Jabar pada saat pemaparan kiat sukses menyongsong pemilu legislatif tahun 2019.

Selain itu menurut dirinya, semua pengurus dan caleg baik itu caleg DPRD Kabupaten Purwakarta, caleg DPRD Provinsi dan caleg DPR RI, harus membentuk tim relawan untuk bekerja door to door, ujar dia di hadapan para caleg partai kebangkitan bangsa.

"Jadi di tiap TPS minimal ada perolehan 25-30 suara PKB. Apabila hal tersebut dapat di atasi, maka Insya Allah PKB akan menang dan ada perwakilannya di dewan," paparnya.

Lebih lanjut lagi, menurut ketua DPW PKB  Provinsi Jawa Barat, untuk di dapil masing-masing, atau di wilayahnya tidak boleh ada pergerakan yang hanya mengunduk di satu daerah, artinya tim sukses dan calegnya harus bergerak merata.

"Para caleg dan tim harus bekerja minimal selama 7 bulan, untuk meraih suara yang maksimal . Tim sukses di TPS nantinya dibentuk minimal dua orang dan akan di bebani 30 suara per TPS, jadi perorang merekrut minimal 15 orang di TPS tersebut. Maka sudah aman untuk caleg DPRD tersebut, pungkasnya. (Yusup Bachtiar)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Puluhan Caleg PKB Purwakarta Dibekali Wawasan

Terkini

Topik Populer