terkini















17 Organisasi Rembuk Nasional Wujudkan Gernusa

1/26/22, 09:18 WIB Last Updated 2022-01-26T02:18:24Z
Solo, MA - Komunitas yang peduli kepada Rakyat Indonesia ikut partisipasi membantu terwujudnya Visi Misi Gernusa (Gerakan Nusantara Bersatu). 

Serta Kepedulian terhadap perkembangan Negara Kesatuan Republik Indonesia tercinta dengan berbagai kegiatan kemanusiaan untuk berpartisipasi, membantu mewujudkan keutuhan NKRI, merupakan Program Yang diprioritaskan.

Maka dengan semangat Patriotisme atas Ridho Allah, maka menggelar Rembug Nasional di Aula Kesultanan Karaton Pajang kota Solo Provinsi Jawa Tengah, Minggu, 23 Januari 2022.

Pertemuan tersebut dihadiri dari Perwakilan Organisator 17 orang berasal dari beberapa Provinsi. Rembug Nasional yang di Gagas oleh Kusmanto dari Kabupaten Kudus beserta Tim 17. 

Kusmanto menjelaskan tentang Visi dan Misi dari Gernusa yaitu ikut menjaga NKRI dan memberikan Kesejahteraan kepada Masyarakat. Maka dari itulah kita Segera membentuk suatu Ormas ini dan diberikan sebuah nama Gernusa( Gerakan Nusantara Bersatu )

"Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gernusa ini secepatnya untuk segera di lengkapi dengan Legalitas sesuai aturan," harapnya.

Dari tempat yang sama,Perwakilan  Pulau Madura Provinsi Jawa Timur Heru Setianto,MMPd sebagai Penggagas turut hadir dan  menyemangati terbentuknya Ormas ini.

Untuk Kantor Kesekretariatan DPP Gernusa diletakan di Jakarta yang wajib dilengkapi dengan Keterangan Domisili dari Kelurahan setempat.

Dari acara Rembug Nasional yang dilaksanakan di Aula Kesultanan Keraton Pajang Solo terlaksana dengan Lancar, aman terkendali. (Her Roe)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • 17 Organisasi Rembuk Nasional Wujudkan Gernusa

Terkini

Topik Populer