terkini















Tampil Di Podcast PWI BiSa, 2 Putra Asli Muba Ceritakan Kisah Inspiratif

Ahmad Jahri
2/20/23, 20:00 WIB Last Updated 2023-02-20T14:04:17Z
MUBA, MA- Dr. Wandi Subroto, SH MH di dampingi Dr. Syaparuddin, SH MH pagi ini menjadi narasumber dalam program baru PWI Muba yang memiliki motto "ngobrol inspiratif, edukatif, mencerdaskan". Senin, 20/02/23.

Pada kesempatan kali ini host podcast yang memiliki nama beken 'bang jay" di dampingi co-host akrab memiliki nama panggilan uda dani, Mengulas mengenai kisah inspiratif 2 pria sukses bergelar doktor dengan segudang kisah yang mengharukan dan penuh makna ala podcast pwi bisa (bicara santai).

Sangat menginspirasi dan berhasil menggaungkan nama baik tanah kelahiran, Dr WS ceritakan blak-blakan perjalanan awal nya menjadi pedagang kalangan hingga kini bergelar doktor dan sukses dalam beberapa bidang yang ia geluti saat ini berkat ketekuan dan kegigihannya.

Kemudian selain di kenal sebagai ketua Sekolah tinggi ilmu hukum rahmaniyah sekayu (STIHURA), Advokat senior ini juga dikenal sebagai pengusaha yang bergerak di berbagai macam platform hingga belum lama ini dilantik menjadi Direktur Muba Energi Maju Berjaya (Perseroda). 

Berlangsung kurang lebih 1 jam dengan di banjiri komentar positive warga net, dalam perbincangan inspiratif nya Dr Ws katakan bahwa dirinya bersama mentor andalan ia Dr Syaparuddin Saat ini sedang bergelut dengan penuh perjuangan untuk mendapatkan gelar Professor.

"Puncak goal karir profesi dosen adalah professor. Professor adalah hak semua dosen dan semua dosen harus mencapai nya", ucap dia dengan santai.

Tak kalah menarik, Dr Syaparuddin juga ceritakan kilas balik kisah perjalanan ia yang nyaris jadi mahasiswa abadi pada jenjang strata-1 di universitas yogyakarta. Dulunya berprofesi sebagai driver taksi sembari mengemban pendidikan. Pria 54th yang kerap kali di kenal sebagai mentor di berbagai kalangan ini, memulai profesinya menjadi tenaga pendidik  diawali dengan mengajar di SMK muhammadiyah sebagai kepala sekolah Hingga Kini menjadi dosen di sekolah tinggi ilmu hukum rahmaniyah sekayu Sebagai Wakil Ketua 3. (Red/Ril) 
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tampil Di Podcast PWI BiSa, 2 Putra Asli Muba Ceritakan Kisah Inspiratif

Terkini

Topik Populer