terkini

KETUA TP PKK PAKPAK BHARAT TERIMA KUNJUNGAN TIM MONITORING PKK PROVINSI SUMATERA UTARA.

8/25/22, 12:03 WIB Last Updated 2022-08-25T05:03:32Z


Pakpak Bharat,MA-Ketua TP PKK Pakpak Bharat, Ny. Juniatry Franc Tumanggor menerima kedatangan Tim Monitoring Desa Percontohan Pola Asuh Anak dan Remaja, Hatinya PKK, UP2K PKK, dan PHBS Tahun 2022 di Gedung Bale Sada Arih, Kompleks Kantor Bupati Pakpak Bharat (24/08/2022). Penjabat Sekretaris Daerah Pakpak Bharat, Jalan Berutu, S.Pd, MM dan sejumlah Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah turut mendampingi Ketua Ketua TP PKK Pakpak Bharat dalam acara ini.


Ny. Juniatry Franc Bernhard Tumanggor dalam sambutannya antara lain mengatakan  bahwa keluarga sebagai unit terkecil dalam masyarakat mempunyai peranan yang besar dalam proses pembangunan, karena kondisi suatu keluarga dapat dijadikan sebagai tolok ukur terhadap kesejahteraan masyarakat pada umumnya. Untuk dapat membina keluarga secara langsung dan menjangkau sasaran sebanyak mungkin, dibentuk gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (PKK), yang mekanisme gerakannya dikelola dan dilaksanakan oleh tim penggerak PKK di setiap jenjang.


Sebagaimana kita ketahui bahwa pemberdayaan keluarga yang tumbuh dari, oleh, dan untuk masyarakat menjadi salah satu tolok ukur  dalam pembangunan yang perlu mendapatkan prioritas penanganan secara terencana, terpadu, terstruktur, merata, dan berkualitas yang bersendikan kearifan lokal melalui gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga. Melalui pembinaan desa yang dilaksanakan saat ini diharapkan gerakan PKK dapat memberikan andil dan turut serta ambil bagian dalam upaya meningkatkan dan mensejahterakan setiap keluarga demi terwujudnya visi gerakan PKK  tahun 2021 – 2024 yaitu keluarga sehat, cerdas, berdaya beriman dan bertaqwa  menuju indonesia maju di tahun 2024, ucap Ny. Juniatry Franc Tumanggor mengawali sambutannya.


Hari ini kita menerima kedatangan tim monitoring TP PKK Provinsi Sumatera Utara di Kabupaten Kakpak Bharat, bapak Drs. Ruhiyat beserta rombongan, yang bertujuan untuk melaksanakan penilaian kepada PKK Kabupaten tentangDdesa binaan di Kabupaten Pakpak Pharat yang diperlombakan ke tingkat Propinsi Sumatera Utara tahun 2022, untuk selanjutnya menyamakan persepsi secara berjenjang antara TP PKK Desa, TP PKK Kecamatan dan TP PKK Kabupaten dalam rangka pelaksanaan Desa Binaan PKK Kabupaten Pakpak Bharat sebagai mitra Pemerintah, jelas Ketua TP PKK Pakpak Bharat ini kemudian.


Sebagaimana diketahui bahwa tahun ini  Kabupaten Pakpak Bharat ikut serta dalam Perlombaan Desa Binaan yang diperlombakan ke tingkat Propinsi Sumatera Utara yakni Desa Boangmanalu di Kecamatan Salak sebagai Desa  Pola Asuh Anak Remaja (PAAR), Desa Surung Mersada sebagai Desa UP2K PKK, Desa Tanjung Meriah  di Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe sebagai Desa Hatinya PKK, dan Desa Siempat Rube II di Kecamatan Siempat Rube sebagai Desa Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Pembinaan terhadap PKK Kecamatan dan Desa telah dilaksanakan sesuai dengan hasil Rakernas TP PKK tahun 2021.


Saya berharap agar TP PKK di semua tingkatan dapat mengembangkan peran dan fungsi kelompok, kader pkk  dan kelompok dasawisma, karena di kelompok inilah sesungguhnya terletak keberhasilan gerakan PKK, sebab mereka berada di garda terdepan yang berhadapan langsung dengan keluarga yang menjadi sasaran binaannya, Jelas Ny. Juniatry Franc Tumanggor kemudian.

Sementara itu Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oelh Penjabat Sekretaris Daerah berharap agar kegiatan dapat menghasilkan kontribusi yang bermanfaat bagi Tim Penggerak PKK Kabupaten Pakpak Bharat.


Tim penggerak pkk merupakan mitra pemerintah yang memiliki fungsi strategis, dengan kelembagaan mulai dari tingkat pusat hingga desa dan bahkan dasa wisma. Ini akan memungkinkan tim penggerak pkk hingga tingkat dasa wisma untuk berkiprah membantu pemerintah dalam mengatasi permasalahan perempuan dan anak dengan merumuskan program sebagai implementasi 10 program pokok pkk, menggerakkan kepala desa, membangkitkan gotong royong dan turut aktif dalam kegiatan perencanaan di desa.  Melalui kesempatan ini, saya menghimbau kepada seluruh pengurus dan kader PKK di Kabupaten Pakpak Bharat untuk terus bergerak mengentaskan masalah yang cukup krusial ini, serta mendorong pula TP PKK Pakpak Bharat untuk peka terhadap isu-isu dan permasalahan strategis yang berkembang di daerah, antara lain pencegahan kekerasan terhadap anak, gerakan orangtua membacakan buku kepada anak, penurunan angka stunting dan penguatan ekonomi masyarakat, sehingga seluruh program/kegiatan tersebut dapat terlaksana dan terealisasi dengan baik, pesan Bupati seperti dibacakan Penjabat Sekretaris Daerah, Jalan Berutu.


Bupati juga menjelaskan bahwa pihaknya selaku Pemerintah terus berupaya mendukung program-program kerja PKK sebagai mitra strategis Pemerintah.

Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat senantiasa memberikan dukungan penuh terhadap program – program yang dilaksanakan oleh Tim Penggerak PKK, salah satunya dengan adanya dukungan dana melalui APBD bahkan didalam APB Desa setiap tahunnya. Untuk itu, melalui forum ini saya berharap kepada seluruh kader pkk agar bekerja secara maksimal sehingga dapat meningkatkan kemandirian dan kesejahteraan masyarakat.


Kehadiran rombongan yang di Pimpin oleh Drs. Rukhyat ini disambut penampilan memukau dari anak-anak TK Victory, Salak yang menampilkan tari ‘menapu kopi’ dengan sangat apik dan lincah dihadapan para tamu yang hadir.

Acara ini juga diisi dengan ekspose dari masing-masing Ketua TP PKK Desa yang menjadi Desa Binaan PKK yakni Desa Boangmanalu, Surung Mersada, Tanjung Meriah dan Desa Siempat Rube II, yang memaparkan kondisi dan peta pembinaan PKK di Desa masing-masing.(Jandry Manik).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • KETUA TP PKK PAKPAK BHARAT TERIMA KUNJUNGAN TIM MONITORING PKK PROVINSI SUMATERA UTARA.

Terkini

Topik Populer