terkini

Peringatan Tsunami : Ribuan Masyarakat dan Jama’ah Sirul Mubtadin Jeunieb Gelar Zikir Dan Doa Bersama.

12/26/18, 18:47 WIB Last Updated 2018-12-26T11:47:10Z
Ribuan masa mendengar Tausiah peringatan 14 Tahun Tsunami.

Bireuen, Media Advokasi -, Tidak terasa Gempa Bumi dan Tsunami Aceh sudah 14 tahun berlalu, namun memori kejadian yang maha dahsyat ini tidak akan hilang bagi masyarakat Aceh yang merasakan dan menjadi korban bencana ini, Masyarakat Aceh selalu mengenang kejadian ini setiap tahunnya, 26 Desember 2004 akan selalu dikenang seperti di Jeunieb,  Ribuan Jamaah Zikir  putihkan bibir pantai kuala Jeunieb.



Dalam rangka peringatan Gempa Bumi dan Tsunami Aceh, Ribuan masyarakat dan jamaah Sirul Mubtadin Jeunieb mengikuti zikir akbar,  Doa bersama dan santunan anak yatim pada (26/12/2018) Rabu siang, dipusatkan di bibir pantai Gampong Lancang Kecamatan Jeunieb Kabupaten Bireuen.



Muhibbuddin Yunus Panglima Laot Kecamatan Jeunieb disela-sela acara berlangsung mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin masyarakat Jeunieb setiap tahunnya, untuk mendoakan arwah para korban Tsunami, “peringatan tsunami ini rutin setiap tahun diadakan,  tapi kali ini sedikit lebih meriah dari tahun-tahun sebelumnya”. Kata Panglima Laot yang biasa dipanggil Cek Muhib ini.


Dijelaskannya acara kali ini hasil kerjasama Barisan Muda Ummat (BMU),  Majelis Taklim Sirul Mubtadin dan Muspika Jeunieb dengan pihaknya yang dipelopori oleh Abiya Rahul Mudi  Ketua (BMU) Pusat. Menurutnya kerja sama ini terbangun dari peran Abiya yang merangkul semua kalangan di Jeunieb mulai dari kalangan Pemuda, eksekutif, legislatif (Dapil Jeunieb),  Santri, lembaga adat,  TNI-Polri,  Ulama dan Tokoh masyarakat yang yang ada di Jeunieb. “ Terima kasih kepada guru kami Abiya Atas dedikasinya dan kepada seluruh donatur yang telah menyumbang,  baik donatur santunan maupun donatur acara dengan estimasi biaya seluruhnya mencapai 25 juta ini”.Tutupnya.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Peringatan Tsunami : Ribuan Masyarakat dan Jama’ah Sirul Mubtadin Jeunieb Gelar Zikir Dan Doa Bersama.

Terkini

Topik Populer