HEADLINE
Dark Mode
Large text article












UNTUK MENERTIBKAN DAN MENEGAKKAN HUKUM DI JALAN RAYA POLRES PAGAR ALAM GELAR OPERASI KESELAMATAN MUSI 2025."



PAGAR ALAM MA– "Dalam upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas dan menegakkan disiplin berkendara, Polres Pagaralam, yang dipimpin oleh Kapolres AKBP Erwin Aras Genda, SH, SIK, MT, bersama Kasat Lantas AKP Herman SH dan jajaran personel Satlantas, resmi melaksanakan Operasi Keselamatan Musi 2025. Operasi ini akan berlangsung mulai 10 hingga 23 Februari 2025.


Operasi yang bertujuan menertibkan dan menegakkan hukum di jalan raya ini, khususnya bagi pengendara roda dua dan roda empat, berfokus pada pemeriksaan kelengkapan berkendara. Petugas akan melakukan pemeriksaan terkait penggunaan helm, sabuk pengaman, serta kelengkapan surat-surat kendaraan, guna memastikan para pengendara mematuhi aturan yang ada.


Selain itu, tujuan lain dari operasi ini adalah untuk mengurangi kecelakaan lalu lintas di wilayah Pagaralam. Dengan memastikan pengendara mematuhi peraturan lalu lintas, diharapkan dapat tercipta lingkungan berkendara yang lebih aman dan kondusif.


Pelaksanaan operasi ini melibatkan Kasi Humas dan personel Satlantas Polres Pagaralam, yang berkolaborasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berkendara. Diharapkan melalui kegiatan ini, tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya patuh aturan di jalan raya semakin meningkat.


Dengan adanya Operasi Keselamatan Musi 2025, Polres Pagaralam berharap dapat menciptakan kondisi lalu lintas yang lebih tertib dan aman, serta meminimalisir risiko kecelakaan yang dapat merugikan pengendara dan masyarakat. (Rb)

Close Ads