Forkopimda Gelar Safari Ramadhan Di Desa Sekerak Kanan
Aceh Tamiang–mediaadvokasi.id
Forkopimda Aceh Tamiang menggelar Safari Ramadhan Desa Sekerak Kanan diawali berbuka puasa bersama diteras mesjid Nurul Ikhlas pukul 18.42 Wib, dilanjutkan dengan melaksanakan shalat magrib berjamaah, setelah shalat magrib peserta Safari Ramadhan melanjutkan berbuka puasa bersama sambil menunggu waktu shalat isya lanjut shalat terawih ditutup dengan ceramah ust. Baharuddin, MHI.
Dilanjutkan penyerahan bantuan uang Rp. 10.000.000,- dari Pemerintah Daerah Aceh Tamiang kepada Badan Kesejahteraan Mesjid (BKM) Sekerak Kanan diserahkan Drs. Seprianto kepada tok Imam mesjid Sekerak Kanan, semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk kesejahteraan dan kemakmuran mesjid ujar Seprianto.
Turut hadir “Drs. Seprianto,Drs. Syuibun Anwar, Camat Sekerak Saftian Putra Jatami, S.STP, M.AP,H. Anwar Padli, S.Ag,Zikri SHI,Baharuddin, MHI,StafKecamatan,Sekerak,Datok Penghulu Sekerak Kanan,Tok Imam Para Perangkat Desa. (Eri Efandi).