HEADLINE
Dark Mode
Large text article

Babinsa Bantu Warga Angkut Hasil Panen Jagung


 
Gayo Lues – Mediaadvokasi.id 
Babinsa Koramil 01 /Terangun Kodim 0113/Gayo lues Serda Saidul Idrus membantu warga binaannya membawa hasil panen jagung di bukut kec terangun Kabupaten Gayo lues , senin (05-02-2025).

Prosesi kegiatan yang dilakukan sebagai wujud kepedulian untuk membantu meringankan beban warga binaannya yang berprofesi sebagai petani, Serda Saidul idrus Babinsa Koramil 01/Terangun Kodim 0113/Gayo lues membawa hasil panen jagung di Desa bukut kec terangun 

Menurut penjelasannya,ketika dalam perjalanan, dirinya berpapasan dengan warga yang sedang memanen sembari mengangkat hasil kebunnya, seketika itulah Serda saidul idrus merespon dan segera ikut membantu mengangkut hasil panen jagung warga binaannya.

Kegiatan tersebut dilakukannya untuk mengurangi beban warga binaannya, yang sangat membutuhkan tenaga ekstra dalam mengangkut hasil kebun mereka, untuk di bawa pulang.

“Kami Babinsa berharap dapat meringankan beban warga dan sekaligus memupuk jalinan kekeluargaan dan kebersamaan yang selama ini sudah terjalin, serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ucap Serda Saidul idrus .

Terkait masalah tersebut, para warga pemilik kebun yang dibantu mengucapkan terima kasih kepada Babinsa, karena berkat bantuannya dapat mengurangi beban dan tenaganya, untuk mengangkut hasil kebunnya.

Babinsa Serda Saidul idrus dengan dasar rasa kepedulian dan perhatian sebagai aparat kewilayahan menyebutkan, dirinya sudah menjadi tugas dan tanggung jawab sebagai babinsa untuk membantu masyarakat binaan, ” Pungkasnya dengan ramah.
Close Ads