Pasca Banjir, Babinsa Koramil 07/Blangjerango Bersama Polri dan Warga Laksanakan Karya Bakti di Desa Ketukah
January 02, 2026
Gayo Lues - Mediaadvokasi.id
Pasca terjadinya banjir yang mengakibatkan kerusakan pada tanggul dan bantaran sungai, Babinsa Koramil 07/Blangjerango bersama personel Polri serta masyarakat melaksanakan kegiatan karya bakti di Desa Ketukah, Kecamatan Blangjerango, Kab. Gayo Lues, Jumat (2-01-2026)
Kegiatan karya bakti tersebut dipimpin oleh Pelda Firdaus selaku Batituud Koramil 07/Blangjerango. Sasaran kegiatan meliputi perbaikan tanggul sungai yang mengalami longsor serta pembersihan material lumpur, kayu, dan sampah yang terbawa arus banjir guna mencegah terjadinya banjir susulan.
Pelda Firdaus menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap masyarakat di wilayah binaan, khususnya pasca bencana banjir. “Melalui kegiatan karya bakti ini, kami berharap kondisi tanggul sungai kembali kuat dan mampu mengurangi risiko banjir apabila curah hujan kembali meningkat,” ungkapnya.
Pelaksanaan kegiatan berlangsung dengan penuh semangat kebersamaan dan gotong royong. Babinsa Koramil 07/Blangjerango, personel Polri, dan masyarakat bahu-membahu memperkuat bantaran sungai menggunakan material yang tersedia di sekitar lokasi serta membersihkan area yang terdampak.
Masyarakat Desa Ketukah menyambut baik kegiatan tersebut dan mengapresiasi peran aktif Babinsa Koramil 07/Blangjerango yang selalu hadir dan sigap membantu warga. Diharapkan, sinergi yang terjalin ini dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif pasca bencana.