HEADLINE
Dark Mode
Large text article

Babinsa Koramil 03/Blangkejeren Hadiri Rapat Koordinasi Keamanan di Wilayah Binaan



Gayo Lues - Mediaadvokasi.id 
Babinsa Desa Leme Koramil 03/Bkj Kodim 0113/Galus, Serka Saifuddin Bersama Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa menghadiri rapat koordinasi dalam rangka membahas situasi keamanan di Desa Leme, Kec. Blangkejeren, Kab. Gayo Lues, Selasa ( 28-01-2025)

Babinsa Koramil 03/Bkj Serka Saifuddin menyampaikan, dalam pembahasan rapat tersebut diantaranya berbagai isu terkait keamanan lingkungan mulai dari potensi ancaman hingga langkah-langkah preventif yang perlu diambil.

Babinsa sebagai Mitra Keamanan Masyarakat dalam rapat ini menunjukkan komitmen TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. berperan sebagai penghubung antara masyarakat dengan aparat keamanan lainnya, ungkapnya.


Serka Saifuddin menambahkan serta memberikan pembinaan dan penyuluhan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan lingkungan.

Rapat koordinasi ini menegaskan pentingnya sinergitas antara berbagai pihak dalam menjaga keamanan lingkungan. dengan adanya komunikasi yang baik.

Diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan keamanan dan menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga, ucapnya.
Close Ads