HEADLINE
Dark Mode
Large text article

Dandim 0113/Gayo Lues Pimpin Upacara Korp Raport Pindah Satuan Letda Inf Ahmad Afandi Siregar



Gayo Lues - Mediaadvokasi.id 
Komandan Kodim 0113/Gayo Lues, Letkol Arm Fran Desiafan Eka Saputra, S.H., memimpin langsung upacara Korp Raport Pindah Satuan yang berlangsung khidmat di Makodim 0113/Gayo Lues. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan Perwira, Bintara, dan Tamtama Kodim 0113/Gayo Lues.
(Minggu, 11/01/2026)

Upacara juga dihadiri oleh Ketua Persit KCK Cabang XXVI Dim 0113 Gayo Lues, Ny. Dhantie Fran, beserta para pengurus Persit, sebagai bentuk dukungan dan kebersamaan keluarga besar Kodim 0113/Gayo Lues.
Korp Raport dilaksanakan sehubungan dengan selesainya pendidikan Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secapa TNI AD) Tahun 2025 yang diikuti oleh Letda Inf Ahmad Afandi Siregar. Setelah resmi dilantik menjadi Perwira Pertama TNI AD, Letda Inf Ahmad Afandi Siregar mendapatkan penugasan baru dengan pindah satuan dari Kodim 0113/Gayo Lues ke Kodam XX/TIB.
Sebelum mengikuti pendidikan Secapa, Letda Inf Ahmad Afandi Siregar berdinas di Kodim 0113/Gayo Lues dengan pangkat Serka dan menjabat sebagai Bati Niksan. Melalui proses seleksi yang ketat dan penuh persaingan, yang bersangkutan dinyatakan lulus dan berhasil menyelesaikan pendidikan Secapa dengan baik.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0113/Gayo Lues menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi atas dedikasi serta prestasi yang telah ditorehkan. Diharapkan, Letda Inf Ahmad Afandi Siregar dapat terus menunjukkan profesionalisme, loyalitas, dan semangat pengabdian dalam melaksanakan tugas di satuan yang baru.

Upacara Korp Raport ini menjadi momen penuh kebanggaan sekaligus haru, sebagai bentuk penghormatan dan pelepasan prajurit terbaik Kodim 0113/Gayo Lues untuk melanjutkan pengabdian yang lebih luas demi bangsa dan negara.
(Pendim 0113/ Gayo Lues)

Bantu Kami Berkembang

Bantu Kami Berkembang