HEADLINE
Dark Mode
Large text article

Jelang Pilkada, Babinsa Koramil 01/Terangun Komsos dengan Warga Binaan


Gayo Lues - Mediaadvokasi.id
Komsos merupakan salah satu metode pembinaan teritorial bagi satuan kewilayahan dalam hal ini Kodim 0113/Gayo Lues dalam melaksanakan tugas-tugas pokoknya di wilayah Kabupaten Gayo Lues guna memperoleh bahan keterangan yang bermanfaat bagi Babinsa untuk disampaikan kepada Danramil guna pengambilan kebijakan yang berkaitan dengan kesulitan rakyat, peningkatan kesejahteraan warga maupun yang berkaitan dengan kondusifitas di wilayah.

Dalam hal ini, kopda Hendra Sitepu selaku Babinsa Koramil 01/Terangun Kodim 0113/Gayo Lues melaksanakan kegiatan komunikasi sosial dengan warga binaaannya terkait dengan kondusifitas wilayah menjelang pagelaran Pilkada Tahun 2024 bertempat Di Desa Persada Tongra, Kec. Terangun, Kab. Gayo Lues. Minggu (24/11/24)

Kopda Hendra Sitepu mengatakan, Komsos merupakan suatu kegiatan yang wajib dilakukan seorang Babinsa di wilayah binaan guna deteksi dini dan cegah dini menjelang pagelaran Pilkada Tahun 2024 mendatang dimana TNI Netral dalam kegiatan pemilu.

“Dengan rutin melakukan Komsos, Babinsa dapat membina hubungan yang lebih baik lagi dengan warga sekaligus mempererat tali silaturahmi di kalangan TNI dan masyarakat di wilayah binaannya agar kondusifitas wilayah tetap terjaga,” ujarnya.