terkini

Kepala Disdikpora Tulungagung Resmikan Pembukaan Kegiatan Acara Pondok Ramadhan 1443 H/2022

4/06/22, 03:43 WIB Last Updated 2022-04-05T20:43:45Z
TULUNGAGUNG, MA - Dalam rangka mengisi kegiatan keagamaan guna meningkatkan iman dan taqwa. Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tulungagung bersama Kementrian Agama Kabupaten Tulungagung menyelenggarakan Pembukaan Pondok Ramadhan 1443 H/2022 untuk Sekolah Dasar Negeri/Swasta dan Sekolah Menengah Pertama Negeri/Swasta Se-Kabupaten Tulungagung. Bertempat di Aula Gedung Kantor Disdikpora Kabupaten Tulungagung, Selasa (05/04/2022).

Kegiatan tersebut secara resmi di buka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tulungagung, Sekretaris Disdikpora Tulungagung, Jajaran ASN di lingkungan Disdikpora Tulungagung, Perwakilan PAI, Kepala Sekolah SD/SMP dan Guru Agama Islam Negeri/swasta Se-Kabupaten Tulungagung serta undangan lain.

Kegiatan Pondok Ramadhan dengan Tema "Mewujudkan Peserta Didik Yang Beriman, Bertaqwa Kepada ALLAH SWT., Berakhlak Mulia dan Taat Beribadah", yang dilaksanakan mulai tanggal 6 Maret 2022 sampai dengan 14 Maret 2022 di lingkungan sekolah dalam rangka mengisi bulan suci Ramadhan yang mengarah pada kegiatan keagamaan agar anak didik bisa menambah atau meningkatkan derajat iman dan taqwa.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tulungagung Rahadi P Bintara SE MSi mengatakan, kegiatan hari ini adalah pembukaan untuk pelaksanaan pondok ramadhan yang akan di selenggarakan di sekolah masing - masing.

"Ya itu nanti dimana sekolah akan melaksanakan pondok ramadhan untuk bisa mengedukasi pada seluruh siswa siswi," ucap Rahadi.

Lebih lanjut Rahadi menerangkan, maksud dari kegiatan pembukaan pondok Ramadhan adalah awal rangkaian kegiatan di bulan suci dalam rangka untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

"Tujuan diadakan pembukaan Pondok Ramadhan agar Kepala Sekolah sebagai penanggung jawab satuan pendidikan segera melaksanakan kegiatan Pondok Ramadhan di sekolah masing-masing serta guru agama sebagai pembimbing, untuk membentuk karakter anak didik kita mendapat pelajaran agama yang lebih selama mengikuti pondok ramadhan," terangnya.

Kepala Disdikpora Tulungagung juga mengatakan dengan kegiatan ini diharapkan menjadi pengalaman baru bagi siswa/siswi sehingga akan meningkatkan kemandirian.

"Mudah-mudahan dengan mengikuti kegiatan pondok ramadhan ini Semoga siswa/siswi menjadi anak yang kuat iman dan islamnya serta memberi warna karakter untuk bekal kehidupan mereka sehari hari," tukas Rahadi.

Sementara itu, masih dikesempatan yang sama Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Tulungagung Dr. Muhajir, SPd Mag menyampaikan, terkait materi dalam kegiatan pondok ramadhan sudah diatur dalam Petunjuk Teknis (Juknis) dari Kantor Wilayah Kemenag Pemprov Jatim.

"Materinya sudah ada disitu semua (red;Juknis), penekanannya yakni bagaimana supaya anak-anak kita itu memahami Islam secara benar," ucap Muhajir.

Muhajir juga mengatakan, tentu saja selain anak-anak bisa mengerti, memahami dan menerapkan ajaran itu, tapi juga bangga dengan keislaman yang dianutnya.

"Bagaimana supaya meningkatkan kualitas iman dan taqwa kepada Allah SWT dan supaya anak didik bisa memahami Islam yang moderat, Islam yang Rahmatan lil Al-Amin," pungkasnya.

Kemudian diakhir kegiatan acara, dilaksanakan silaturahmi ramah tamah dan sesi foto bersama. (Parno)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kepala Disdikpora Tulungagung Resmikan Pembukaan Kegiatan Acara Pondok Ramadhan 1443 H/2022

Terkini

Topik Populer