terkini

Badan Pusat Statistik Kabupaten Karawang Gelar Pelatihan Sensus Penduduk Lanjutan 2020

5/14/22, 19:40 WIB Last Updated 2022-05-14T12:40:16Z
Karawang,MA - Sensus penduduk lanjutan yang akan dilakukan di seluruh wilayah Indonesia  oleh Badan Pusat Stastik (BPS) adalah merupakan sensus penduduk lanjutan SP2020

Badan pusat statistik (BPS) kabupaten Karawang  adalah salah satu kabupaten yang juga melaksanakan sensus penduduk lanjutan atau Long Form SP2020. 

Pelatihan sensus penduduk lanjutan  bertempat di Hotel Swiss-belinn jln Ahmad Yani no 29  Karawang pada 14 /05/2022

Long Form Sensus penduduk  2020 merupakan kegiatan lanjutan dari sensus penduduk 2020 yang  bertujuan untuk mendapatkan  karakteristik penduduk yang lebih rinci, yang meliputi; karakteristik penduduk, migrasi, pendidikan dan komunikasi, disabilitas, ketenaga kerjaan ,fertilitas, perumahan dan kematian. 

Warga yang terpilih menjadi sampel, akan di datangi petugas oleh karena itu, maka terimalah kedatangan petugas dan berikan jawaban yang sebenar benarnya dan
jawabanya di jamin kerahasianya oleh undang undang

"Ayo bersama sama kita, sukseskan Long Form sensus penduduk 2020"
Data penduduk yang akurat akan membuat pembangunan  semakin hebat

Petugas yang  mengikuti pelatihan yang terkait dengan pelaksanaan dan tata cara serta teknis sensus lanjutan SP2020 akan turun ke lapangan secara door to door di seluruh wilayah Indonesia dari mulai pertengahan Mei sampai dengan Juni 2022

Pelaksanaan pelatihan yang diselenggarakan oleh BPS kabupaten Karawang di bagi dua gelombang dan dibagi menjadi beberapa kelas  dari mulai tanggal 07 sampai dengan 14 Mei 2022. Gelombang kesatu dari tanggal 07-10 dan gelombang kedua 11-14- 05 - 2022 di dua hotel Swiss-belinn dan hotel Mercure
Karawang Jawa barat.

H.Asep Suryadi selaku panitia pelaksana pelatihan mengatakan bahwa pelaksanaan pelatihan  sesuai dengan agenda yang sudah di tetapkan.

Masih kata Asep dengan pelatihan yang di berikan kepada para petugas diharapkan dapat memahaminya dan menjadi bekal nanti di tempat kerjanya masing masing sesuai degan apa yang menjadi kebutuhan pemerintah untuk merencanakan program pembangunan yang lebih akurat lagi kedepanya.Selamat bekerja, salam sehat selalu paparnya.(en).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Badan Pusat Statistik Kabupaten Karawang Gelar Pelatihan Sensus Penduduk Lanjutan 2020

Terkini

Topik Populer