terkini

Kapolres Pidie Jaya Kembali Bagikan 100 Paket Sembako

Pujo
9/23/22, 13:01 WIB Last Updated 2022-09-24T02:18:12Z
Pidie Jaya-mediaadvokasi.id
Kapolres Pidie Jaya Akbp.Dodon Priyambodo, S.H, S.I.K, M.Si, bagikan sembako kepada masyarakat yang terkena dampak kenaikan BBM, Jum’at, 23/9/2022.

Kegiatan ini dalam rangka Peduli Dampak dari kenaikan harga BBM secara global, yang mengakibatkan puluhan ribu masyarakat Pidie Jaya khususnya, dan ratusan juta masyarakat Indonesia pada umumnya, menjerit. 

Pembagian tersebut diserahkan melalui para Kapolsek Jajaran serta Bhabinkamtibmas, yang akan mengantarkan langsung ke rumah warga yang terdampak.
Bantuan Paket Sembako tersebut berasal dari salah satu Bank di Pidie Jaya yang sahamnya mayoritas milik pemerintah Pidie Jaya, maka wajar dan tidak heran kalau bantuan tersebut diberikan kepada warga Pidie Jaya.

Kapolres Pidie Jaya berharap bantuan sembako ini dapat bermanfaat bagi keluarga penerima bantuan sosial ini.

Kapolres berpesan kepada jajarannya (para kapolsek) agar dalam menyerahkan bantuan harus tepat sasaran.

"Saat ini Pemerintah tidak sanggup lagi menanggung beban subsidi yang semakin membengkak dikarenakan kenaikan harga BBM secara global. Maka dari itu, anda sebagai pelindung dan pengayom masyarakat memiliki empati kepada masyarakat dan saya minta agar penerima Bansos ini Tepat Sasaran," tutup Kapolres.( IS )
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kapolres Pidie Jaya Kembali Bagikan 100 Paket Sembako

Terkini

Topik Populer