terkini

Tanamkan Keteladanan, Babinsa Berikan Contoh Dalam Bergotong Royong Di Desa Binaan.

Pujo
2/02/23, 17:37 WIB Last Updated 2023-02-02T10:37:17Z

Takengon- mediaadvokasi.id  Babinsa Koramil 04/Bintang Serda Agustia melaksanakan gotong royong bersama masyarakat dengan pembuatan jalan kebun di desa nosar Kac. Bintang Kab. Aceh Tengah. Kami (02/02/23).

Serda Agustia mengatakan TNI akan selalu berada ditengah-tengah masyarakat untuk memberikan contoh teladan yang baik demi kemajuan wilayah dengan memberikan motivasi dan semangat kebersamaan, seperti saat ini TNI dan masyarakat bergotong-royong melaksanakan perbaikan jalan.

“Ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab saya sebagai Babinsa untuk selalu ada ditengah masyarakat baik susah maupun senang. Tentu ini suatu kebanggan tersendiri bagi saya dapat ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini, karena akan lebih meningkatkan kekompakan juga sebagai ajang silaturahmi dengan warga binaan" Katanya".

Salah satu warga Hamzah(45) mengucapkan banyak terima Kasih kepada Babinsa yang selalu memberikan motivasi warga untuk kebersamaan Dalam bergotong royong agar Jalan ke kebun bisa dilalui oleh warga" Katanya".
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tanamkan Keteladanan, Babinsa Berikan Contoh Dalam Bergotong Royong Di Desa Binaan.

Terkini

Topik Populer