terkini

Mafia CPO Ilegal Terus Beraksi, DPP- SPKN Minta Aksi Dan Tindakan Nyata Dari Kapolda Riau.

4/10/23, 14:39 WIB Last Updated 2023-04-10T07:39:37Z


PEKANBARU, SUARAPERSADA.com- Dewan Pimpinan Pusat Solidaritas Peduli Keadialan Nasional (DPP-SPKN) menyoroti statement Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau Irjen M.Iqbal yang memberikan nomor kontak telepon WhatsApp  pribadinya kepada masyarakat agar bisa menerima langsung pengaduan dan laporan dari warga yang membutuhkan pelayanan kepolisian.


Menanggapi statement Orang nomor satu di Polda Riau itu, Sekjen DPP-SPKN, Romi Frans mengatakan, sesungguh nya, yang dibutuhkan masyarakat adalah Aksi dan tindakan nyata, bukan harapan dan harapan. Provinsi Riau saat ini sangat rawan dengan peristiwa pelanggaran hukum oleh oknum-oknum pejabat bahkan melibatkan oknum APH sendiri, terang Romi Frans, Senin (20/4/2023) di Pekanbaru.


"Dua bulan terahir ini DPP-SPKN gencar menyorori praktek ilegal oleh para MAFIA CPO di wilayah hukum kota Dumai dan gencar di publikasi oleh beberapa media online, bahkan media cetak. Tidak dipungkiri bahwa keberadaan mafia penampung CPO Ilegal tersebut juga diakui APH dari Polres kota Dumai,"beber Romi Frans.


"Fakta dilapangan, sampai saat ini praktek pencurian dan penampungan CPO Ilegal di kota Dumai tersebut tetap leluasa bahkan diduga semakin meraja lela. "Jadi jangan hanya "Lip service" saja, kata Romi Frans.


Dibeberkannya, hasil investigasi tim SPKN dibeberapa lokasi penampungan CPO Ilegal pada Ahad (9/4/2023) para mafia CPO tetap melakukan aksinya.


"Kami merasa aneh dengan negara ini, sudah berapa kali kita soroti melalui pemberitaan, namun para mafia tersebut tidak bergeming. Sebenarnya siapa beking para mafia CPO ini ?. Padahal, Polres Dumai sudah melakukan penyisiran dan membuat plank namun itu hanya sementara," kata Romi Frans.


DPP-SPKN menyoroti praktek penampungan CPO ilegal ini, sesuai data dan fakta bukan "Katanya- katanya". Pantauan terakhir terlihat foto ada banyak kayu yang di persiapan untuk melakukan pembakaran minyak mentah. paparnya.


Jadi yang kami minta kepada Bapak Kapolda Riau, adalah aksi dan bukti nyata keseriusan Polda Riau dalam memberantas bisnis yang melawan hukum yang merugikan negara, bukan Lip Service. "Kami berharap kepada Kapolda Riau, tutup dan bongkar habis mafia CPO yang ada di Dumai tanpa pengecualian. Ini yang kami harapkan, tandas Romi Frans.***(Rilis).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Mafia CPO Ilegal Terus Beraksi, DPP- SPKN Minta Aksi Dan Tindakan Nyata Dari Kapolda Riau.

Terkini

Topik Populer