terkini

Polres Pagar Alam Amankan Spesialis Pencuri Bobol Tembok Rumah

2/08/22, 16:05 WIB Last Updated 2022-02-08T09:05:03Z
PAGAR ALAM, MA- Aksi spesialis pencurian Rumah Kosong yang sempat virral di Kota Pagar Alam dengan cara menjebol Rumah Warga dengan membobok dinding beton akhirnya berhasil di tangkap satuan Reserse Polres Pagar Alam dengan di hadiahi timah panas, Selasa (08/02).

Tersangka  Zulpika Herliansyah (36) warga Desa Penantian Kecamatan Jarai Kabupaten Lahat ini terkesan nekat dalam beraksi dan sangat berpengalaman dalam melakukan aksinya  terlihat dari cara tersangka melakukan membobok dinding rumah rumah warga dengan pahat dan kayu.

Setelah di selusuri  ternyata, Tersangka ini adalah merupakan residivis spesialis pembobol rumah kosong yang sering beraksi di seputaran Kota Pagar Alam.

Kronologis kejadian yaitu pada Jumat siang (4/2/2022) sekitar pukul 10.00 WIB tersangka  Zulpika membobol rumah korban Refiansyah dengan cara mencongkel jendela rumah menggunakan pahat kemudian masuk dan mengambil
1(satu) unit leptop merk hp 240 G7 wrna abu abu, 1 (satu) unit hp Xiaomi warna hitam,dan  20 buah pisau dan akibat peristiwa pencurian tersebut korban mengalami kerugian Rp 8 juta. 

namun  sebelum kejadian tersebut tersangka Zulpika, sudah 2 kali melakukan aksi bobol rumah dengan membobok dinding beton rumah warga di tempat yang berbeda, yang sempat viral di Kota Pagar Alam.

Kapolres Pagar Alam AKBP Arief Harsono SIk MH melalui Kasat Reskrim AKP Najamudin mengatakan, kronologis penangkapan tersangka setelah dilakukan penyelidikan, pada Senin (7/2/2022) sekira pukul 16.00 WIB Team opsnal Res Pagar Alam yang dipimpin langsung oleh  Kasat Reskrim AKP Najamudin SH telah melakukan penangkapan terhadap tersangka di desa Mekar Jaya," ungkapnya.

Namun ketika hendak di tangkap dan menunjukkan barang bukti hasil curiannya tersangka malah mencoba melakukan perlawanan dengan cara mendorong petugas sehingga dilakukan tindakan tegas dan terukur,” tegasnya.

Kasat Reskrim AKP Najamudin SH juga menegaskan jika ini merupakan modus baru pencurian rumah yang terkesan nekad, Pasalnya tersangka masuk kedalam rumah , dengan cara menjebol dinding beton Rumah Warga."Najamudin juga menambahkan Ini modus baru yang sangat luar biasa," jelas nya. 

Setelah penangkapan tersangka anggota juga berhasil mengamankan barang bukti yaitu ,1 (satu) yunit kendaraan Roda dua Yamaha Jupiter MX warna biru dengan nopol BG 4938 ZI,  3 (tiga) buah pahat besi gagang kayu, 3 (tiga) buah pisau, 1 (satu) unit blender warna hijau, 1 (satu) unit hp merk oppo A12 warna biru, 1 (satu) unit hp merk xiaomi warna hitam, dan 1 (satu) unit laptop merk hp 270 G7 warna abu -abu.

Berdasarkan pengakuan tersangka, dirinya nekad kembali membobol video rumah karena untuk biaya istrinya periksa USG. Karena saat ini istrinya sedang hamil besar."Ungkapnya. (Rb)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polres Pagar Alam Amankan Spesialis Pencuri Bobol Tembok Rumah

Terkini

Topik Populer