terkini

Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Riau Turut Hadiri Peringatan Hari Konservasi Alam Nasional Ke-13

8/15/22, 16:45 WIB Last Updated 2022-08-15T09:45:02Z

 


Pekanbaru, MA- Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Riau turut menghadiri Peringatan Hari Konservasi Alam Nasional ke-13 yang disejalankan dengan Hari Jadi ke-65 Provinsi Riau tahun 2022 pada Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Syarif Hasyim, Minggu (14/08). Bersama Gubernur Provinsi Riau, Syamsuar, Forkopimda Provinsi Riau dan perangkat daerah Provinsi Riau, Brahmantyo menanam pohon sebagai aksi nyata menjaga keseimbangan ekosistem alam.


Hari konservasi alam nasional adalah momentum keteladanan dan aksi nyata memasyarakatkan konservasi alam sebagai sikap hidup dan budaya bangsa Indonesia yang diperingati setiap tahunnya. Khusus untuk tahun ini, hari konservasi alam mengusung tema 'Amertha Taksu Abhinaya’ yang artinya Memulihkan Alam untuk Kesejahteraan Masyarakat. 


“Tanggungjawab dalam memelihara area konservasi yang kian menipis menjadi tanggungjawab kita semua, sebab dengan menjaga dan memelihara area konservasi, kita bisa selamat dari bencana yang tidak diharapkan seperti banjir, panas, dan bencana lainnya. Siapapun yang berusaha mengikis wilayah konservasi harus kita sikat sampai tuntas, karena bangsa yang peduli terhadap lingkungan adalah negara yang maju. Saat ini yang menjadi indikator negara maju bukan lagi pendapatan negara melainkan komitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan,” sebut Syamsuar dalam sambutannya.


Pada kesempatan ini Gubernur Riau juga menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para pelaku dan penggiat lingkungan dalam membantu pemerintah dalam menjaga kelestrasian alam. Adapun pemberian penghargaan tersebut berupa penghargaan setia lestari bumi yaitu penghargaan yang diberikan kepada individu atau kelompok masyarakat yang menunjukkan kepeloporan dan sumbangsih nyata bagi upaya pemeliharaan dan penjagaan lingkungan hidup dan kehutanan di provinsi riau serta penghargaan sekolah adiwiyata yaitu pemberian penghargaan terhadap sekolah yang telah berhasil melaksanakan gerakan peduli terhadap lingkungan.(A-R)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Riau Turut Hadiri Peringatan Hari Konservasi Alam Nasional Ke-13

Terkini

Topik Populer