terkini

Polisi Mutlak Harus Netral Dalam Menghadapi Pilpres 2019

11/20/18, 09:47 WIB Last Updated 2018-11-20T02:47:32Z

Bandung, Media Advokasi - Senin(19/11/2018)Dir Polair selaku pengambil apel pada kegiatan apel pagi hari ini memberikan beberapa atensi dan informasi terkait agenda giat dan kondisi situasi kamtibmas terkini. Dalam apel tersebut dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama Polda Jabar serta seluruh personel yang di laksanakan di lapang Mapolda.

“Menyampaikan arahan Kadiv Propam yang di sampaikan oleh kabid propam yang terkait penyalahgunaan Narkoba. Dimana hasil evaluasi adanya peningkatan hingga 200% sehingga menjadi perhatian bersama. Bila adanya penyalahgunaan narkoba tidak adanya yg membela maupun senior ataupun kerabat dekat. Termasuk penyalahgunaan miras yg menurunkn kesadaran dan daya pikir di hindari. Karena itu termasuk musuh bangsa” tutur beliau.

Beliau juga memberikan penekanan terhadap personel “Diingatkan kepada seluruh personel agar di pedomani karena kita sudah pada tahap kampanye yang terjadi maupun tingkat 1,2 ataupun 3 polisi mutlak harus netral dan jangan sampai ada diketemukannya berfoto bersama calon dan mengacungkan jari atensi ini terkhusus untuk daerah khusus DKI, JABAR dan JATIM yang sangat di tinjau langsung karena potensinya sangat tinggi untuk terjadinya konflik. Jangan sampai terjadinya konflik itu berawal dari kita pihak kepolisian.” (Yon/Rtz/Hms,Polda-Jabar)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polisi Mutlak Harus Netral Dalam Menghadapi Pilpres 2019

Terkini

Topik Populer