terkini

Menteri Pertanahan Dan Tata Ruang RI Serahkan Sertifikat Tanah Sebanyak 1.356 Di Bener Meriah

4/12/19, 16:11 WIB Last Updated 2019-04-12T12:22:02Z
Foto Bersama Menteri Agraria dan Tata ruang RI Dr. Tgk. H. Sofyan A Jalil Bersama Plt Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi dan Forkopimda Bener Meriah

Bener Meriah, MA - Menteri Pertanahan dan Tata ruang Republik Indinesia Dr. Tgk. H. Sofyan Abdul Djalil, Serahkan Sertifikat Tanah sebanyak 1356 lembar surat Tanah di Kabupaten Bener Meriah, acara yang berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) Kabupaten Bener Meriah, Jumat 12/04/2019.

Saat Menteri Agraria dan Tata ruang RI Dr. Tgk. H. Sofyan A Jalil di dampingi Plt Bupati Bener Meriah Memberikan Sertifikat Tanah kepada Masyarakat Bener Meriah secara simbolis.
Pantauan awak media di lapangan turut hadir dalam acara tersebut, Menteri Pertanahan dan tata ruang Republik Indonesia,Dr,Tgk,H, Sofyan Abdul Djalel, Plt Bupati Bener Meriah, Tgk,H.Sarkawi, Plt Sekda Bener Meriah Kharul Aksa, Kapolres Bener Meriah AKBP Fahmi Irwan Ramli SH.SIK.MSi, Kepala Pertanahan Kabupaten Bener Meriah, Aldi Para Forkopimda dan Forkofimda Ples Kabupaten Bener Meriah.


Dalam sambutan, Plt Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi Berharap, Dengan di Bagikanya Sertifikat Tanah, maka dapat Mengurangi Beban Masyarakat dalam hal Pembuatan Sertifikat, dan iya juga berharap Masyarakat Bener Meriah agar terus menjaga kekompakan, terlebih disaat menjelang Pemilu, Pileq dan Pilpres di tahun ini, "Saya berharap masyarakat dapat menjaga kekompakan, karna dengan bersatu, maka kita semua akan menjadi kuat tanguh dan teguh, Bacalah informasi sebanyak mungkin namun kita harus bisa membedakan mana berita benar dan yang mana berita Hoax", ungkap Plt. Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi.


Disatu sisi, Menteri Agraria dan Tata ruang Repubil Indonesia Dr, Tgk H. Sofyan Abdul Jalil, Disaat memberikan Sambutannya menjelaskan bahwa Pada Tahun 2019 Untuk Kabupaten Bener Meriah telah di laksanakan pembagian Sertifikat sebanyak 1356 Sertifikat tanah, "Untuk saat ini kita baru bagikan 1356 sertifikat tanah, di Kabupaten Bener Meriah ini, dan ini juga kita masih buat penambahan sertifikat tambahan, dan apa bila telah selesai juga akan kita bagikan, sesuai dengan program Bapak Persiden Republik Indonesia Joko Widodo, untuk memberikan Sertifikat Tanah secara gratis ke seluruh masyarakat Indonesia", sebut Menteri Agraria dan tata ruang Indonesia Dr, Tgk. H. Sofyan Abdul Jalil. (Pujo)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Menteri Pertanahan Dan Tata Ruang RI Serahkan Sertifikat Tanah Sebanyak 1.356 Di Bener Meriah

Terkini

Topik Populer