terkini

Pimpin Acara Purna Tugas Dan Anggota Yang Pindah Satuan, Dandim 0306/50: Terimakasih Dan Tetaplah Bermanfaat Bagi Masyarakat

3/19/24, 20:50 WIB Last Updated 2024-03-19T13:50:53Z


Kab Limapuluh Kota, MA - Komandan Kodim (Dandim) 0306/50 Kota Letkol Inf Adri Asmara Yudha memimpin acara tradisi purna tugas dan Korp Raport pindah satuan anggota bertempat di lapangan apel Kodim 0306/50 Kota Jl Raya Negara Km 7 Tanjung Pati Kecamatan Harau. Selasa (19/3/2024).

Dandim dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara tradisi wisuda purna tugas dan acara Korp Raport pindah satuan sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan atas dedikasi, kerja keras selama ini serta pengabdian kepada bangsa dan negara, khususnya di satuan Kodim 0306/50 Kota.

Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar - besarnya kepada anggota yang purna tugas yang telah mampu melewati masa tugas dengan baik, serta memberikan sumbangsih pengabdian terhadap TNI-AD khususnya di Kodim 0306/50 Kota seraya berharap bahwa anggota yang melaksanakan purna tugas dapat kembali ke tengah masyarakat dan menjadi tauladan serta panutan di tengah-tengah masyarakat.

Bagi Personil yang pindah satuan, Dandim menegaskan apa yang sudah dilakukan di Kodim 0306/50 Kota dapat dilakukan di satuan baru serta bisa memberikan manfaat bagi satuan yang baru dan masyarakat serta menjadi amal ibadah sebagai wujud pengabdian kepada bangsa dan negara.

"Tetaplah berkarya, mengabdi dan bermanfaat bagi masyarakat, juga terus jalin silaturahmi,” pesan Dandim 0306/50 Kota Letkol Inf Adri Asmara Yudha.

Dandim  juga memberikan piagam penghargaan kepada anggota yang memasuki masa pensiun dan pindah satuan sebagai ucapan terimakasih satuan atas dedikasi dan kerjasama selama melaksanakan tugas di satuan Kodim 0306/50 Kota.

Adapun personel yang dilepas karena Purna tugas yakni Peltu Ibnu Umar yang kesehariannya menjabat sebagai Bati Penghubung Kodim 0306/50 Kota dan Sertu Iswardi yang kesehariannya menjabat sebagai Babinsa dari Koramil 05 Harau Kodim 0306/50 Kota.

Sedangkan anggota yang melaksanakan Korp Raport pindah satuan sebanyak tiga orang anggota Bintara yakni Serma Khairul Amri, Sertu Arif Budiman dan Serda Darton Silalahi. (Arief Wisa)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pimpin Acara Purna Tugas Dan Anggota Yang Pindah Satuan, Dandim 0306/50: Terimakasih Dan Tetaplah Bermanfaat Bagi Masyarakat

Terkini

Topik Populer