terkini

Tujuh Peserta STQH Asal OKU Timur Masuk Final

5/25/21, 12:21 WIB Last Updated 2021-05-25T05:21:41Z

 

Peserta seleksi Tilawatil Qur’an (STQH) ke-26 Tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel)


OKU Timur, MA - Tujuh peserta asal Kabupaten OKU Timur dalam Seleksi Tilawatil Qur’an (STQH) ke-26 Tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) mamasuki babak final. Babak penentu perolehan juara yang diikuti 17 kabupaten dan kota se-Sumsel ini.

“Alhamdulillah, hasil pengumuman panitia ada 7 peserta asal Kabupaten OKUT yang masuk final STQH. Artinya, ada penambahan sebelumnya dari 5 peserta menjadi 7 peserta,” ungkap Ketua Kontingen STQH ke-26 Kabupaten OKUT, Masrukhan, S.Pd.I Selasa (25/5/2021).

Ruhan menyebut, ketujuh peserta yang lolos ke final ini diantaranya, Kgs. Ahmad Ali Husein/30 Juz Putra, Selly Puspita Dewi/30 Juz Putri, Ahmad Hamim Fahmi/Tilawah Anak Putra, Roisatul Hasanah/Tafsir Bahasa Arab Putri, M. Rif’at Anwar Syahraya/1 Juz dan Tilawah Putra, Andiko Fatur Rochman/ 100 Hadits Bersanad dan Luluk Arafiyah/500 Hadit Tanpa Sanad.

Ini Peserta yang final:

1. Kgs. Ahmad Ali Husein/30 Juz Putra

2. Selly Puspita Dewi / 30 Juz Putri

3. Ahmad Hamim Fahmi / Tilawah Anak Putra

4. Roisatul Hasanah / Tafsir Bahasa Arab Putri

5. M. Rif’at Anwar Syahraya/ 1 Juz & Tilawah Putra

6. Andiko Fatur Rochman/ 100 Hadits Bersanad

7. Luluk Arafiyah / 500 Hadit Tanpa Sanad

Terkait pengumuman peserta yang masuk final dapat di akses di web milik stqh dan facebook diskominfo oku timur.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tujuh Peserta STQH Asal OKU Timur Masuk Final

Terkini

Topik Populer